Path

Sabtu, 09 Juni 2012

Manusia dan Tanggung Jawab


Manusia dan Tanggung Jawab

            Manusia tentunya memiliki tanggung jawab masing masing dalam hidupnya, hubungan tanggung jawab dengan manusia adalah menurut saya seperti berbanding lurus karena semakin besar atau tinggi kedudukan seseorang maka semakin tinggi pula tanggung jawab yang ada padanya, kali ini saya akan menjelaskan tentang manusia dan tanggung jawab.

     Apa itu tanggung jawab? Tanggung jawab adalah kesadaran manusia terhadap tingkah laku atau perbuatannya yang dilakukan baik disengaja maupun yang tidak disengaja. Tanggung jawab berarti juga perbuatan yang ingin melaksanakan kewajibannya. Seseorang mau bertanggung jawab karena ada kesadaran atau keinsafan atau pengertian atas segala perbuatan dan akibatnya dan atas kepentingan pihak lain. 

Beberapa macam tanggung jawab yang ada pada diri manusia adalah :

a.       Tanggung jawab terhadap diri sendiri
b.      Tanggung jawab terhadap Allah SWT.
c.       Tanggung jawab terhadap keluarga
d.      Tanggung jawab terhadap masayarakat sekitar
e.       Tanggung jawab terhadap bangsa dan negara

Menurut saya tanggung jawab pada diri manusia adalah ciri bahwa manusia itu beradab (berbudaya). Untuk memperoleh atau meningkatkan kesadaran bertanggung jawab perlu ditempuh usaha melalui pendidikan, penyuluhan, keteladanan, dan takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.





Referensi :
http://ivan-octavian.blogspot.com/2012/05/manusia-dan-tanggung-jawab.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar